Universitas Gadjah Mada Smart Farming
Teknik Pertanian & Biosistem
Universitas Gadjah Mada
  • Home
  • Tentang Kami
  • Prestasi
  • Publikasi
  • Komunitas (CoP)
  • Kontak Kami
  • Beranda
  • Uncategorized
  • Mahasiswa Peneliti SmartAgriculture UGM Menjadi Winner for REEC Student Project Competition 2023

Mahasiswa Peneliti SmartAgriculture UGM Menjadi Winner for REEC Student Project Competition 2023

  • Uncategorized
  • 27 June 2023, 16.39
  • Oleh: andrew
  • 0

Yogyakarta, 27/06/2023. Mahasiswa Peneliti SmartAgriculture Research, Departemen Teknik Pertanian dan Biosistem, Fakultas Teknologi Pertanian UGM, Muhammad Allam Daffa dan Bernadetha Grace Wisdayanti, berhasil menjadi finalis dan pemenang dalam program “REEC Student Project Competition 2023” . Kompetisi tersebut diikuti oleh kurang lebih 10 Team dari berbagai universitas. Pada kompetisi ini, telah diambil 2 tim dengan karya terbaik melalui beberapa proses seleksi, diantaranya perumusan ide, penulisan full paper, pembuatan prototype, hinggaa presentasi. Sebagai pemenang, Allam Daffa dan Bernadetha Grace berkesempatan untuk melakukan magang (Internship) di Chang Mai University, Thailand.

Allam Daffa dan Bernadetha Grace merupakan mahasiswa bimbingan dari Ir. Andri Prima Nugroho, S.T.P., M.Sc., Ph.D.,ASEAN Eng. telah membuat project dan mempresentasaikan ide penelitiannya mengenai sistem kendali evaporative cooling pada greenhouse. Project yang dituliskan dengan judul “Evaporative Cooling Control System Based on Internet of Things (IoT) for Tropical Greenhopuse: An Applied Technology for Climate Change Adaptation”. Judul tersebut sesuai dengan tema kompetisi, terkait dengan “Mitigation and Adaptation for Climate Change in Agriculture using IoT”, dan mengangkat topic “Agricultural Building Environmental based IoT”.

Project ini membahas mengenai penerapan greenhouse berbasis teknologi Internet of Things (IoT) untuk mengoptimalkan kondisi lingkungan dan adaptasi perubahan iklim pada aktivitas budidaya tanaman khususnya di wilayah tropis seperti Indonesia. Selain itu, dijelaskan juga terkait pentingnya penerapan dan pengembangan teknologi di bidang pertanian melalui smart greenhouse dengan pendekatan konsep pertanian presisi. Project ini menekankan penerapan teknologi tepat guna berbasis IoT, yang dapat menjadi alternatif pendukung bangunan greenhouse, melalui desain konsep, pembangunan sistem, dan implementasi sistem kendali pada evaporative cooling system berbasis IoT dalam bangunan greenhouse.

Output dari Program Student Project Competition ini yaitu adanya karya tulis ilmiah dan prototype yang akan terus dikembangkan lagi selama Internship di Chang Mai University, Thailand. Program Internship akan dilaksanakan pada bulan Juli hingga akhir Agustus mendatang selama kurang lebih 45 hari. Program ini diharapkan dapat meningkatkan minat dan kemampuan mahasiswa dalam mengembangkan ide dan gagasannya melalui karya tulis ilmiah hingga dapat melakukan publikasi. Harapannya, dari program ini, dapat memberikan manfaat yang lebih luas serta mendukung pengembangan ilmu pengetahuan dan penerapan teknologi, khususnya teknologi berbasis IoT pada bidang pertanian modern.

Pencapaian gemilang Muhammad Allam Daffa dan Bernadetha Grace Wisdayanti dalam REEC Student Project Competition 2023 memberikan inspirasi dan semangat baru bagi komunitas mahasiswa serta dunia penelitian. Keberhasilan mereka mewakili dedikasi dalam mengembangkan solusi inovatif untuk tantangan perubahan iklim dalam pertanian. Melalui peluang magang di Universitas Chang Mai, Thailand, diharapkan mereka dapat terus memperdalam pengetahuan serta mengasah keterampilan dalam bidang teknologi pertanian yang cerdas dan berkelanjutan. Selanjutnya, diharapkan prestasi ini menjadi titik awal dalam menghasilkan berbagai terobosan berdampak positif untuk sektor pertanian serta memberikan kontribusi nyata dalam menghadapi tantangan lingkungan global.

Kontributor: Grace Wisdayanti
Editor: AN.

Komentar Terbaru

  • Emilia on Perancangan Sistem Informasi Kebutuhan Dosis Pupuk Berbasis Web Di Kebun Buah Nawungan Selopamioro Kabupaten Bantul
  • ahmad on Review – Analisis Big Data dalam Bidang Pertanian
  • Keira on Kuliah Tamu: Smart Agriculture – IoT Application in Agriculture oleh Prof. Takashi Okayasu- Kyushu University
  • mulkan syarif on Perancangan Peralatan Monitoring Kondisi Lingkungan Berbasis Jaringan Sensor Nirkabel Dengan Tenaga Surya
  • M. Yusuf on Poster Penelitian – Smart Agricultural Framework and Its Implementation to Open Field Tropical Horticulture Production

Kategori

  • Akademisi
  • features
  • Industri
  • Komunitas
  • Pemerintah
  • Uncategorized

Archives

  • August 2023
  • July 2023
  • June 2023
  • March 2023
  • February 2023
  • October 2022
  • September 2022
  • August 2022
  • March 2022
  • March 2021
  • January 2021
  • October 2020
  • September 2020
  • August 2020
  • July 2020
  • October 2019
  • July 2019
  • November 2018
  • October 2018
  • December 2017
  • September 2017
  • June 2017
  • August 2016

Navigasi

  • Log in
  • Entries RSS
  • Comments RSS
  • web instansi
Universitas Gadjah Mada

Menara Ilmu Smart Farming

DEPARTEMEN TEKNIK PERTANIAN & BIOSISTEM
FAKULTAS TEKNOLOGI PERTANIAN
UNIVERSITAS GADJAH MADA

Jln. Flora 1. Bulaksumur 55281 Yogyakarta Indonesia
  smart-farming.tp@ugm.ac.id
  +62-274-563-542
  +62-274-563-542

Tentang Kami

  • Visi
  • Tujuan
  • Manfaat
  • Pengelola
  • Kontak Kami

Target Komunitas

  • Akademisi
  • Industri
  • Komunitas
  • Pemerintah

© Universitas Gadjah Mada 2017

KEBIJAKAN PRIVASI/PRIVACY POLICY

[EN] We use cookies to help our viewer get the best experience on our website. -- [ID] Kami menggunakan cookie untuk membantu pengunjung kami mendapatkan pengalaman terbaik di situs web kami.I Agree / Saya Setuju